Blogger templates

Selasa, 22 Januari 2013

Tips Diet Yang Asik


Ada berbagai cara yang bisa kita lakukan untuk menurunkan berat badan, seperti mengatur pola makan, mengatur pola olah raga, dan melakukan program diet.
Hal terpenting yang harus kita pahami adalah pemahaman terhadap program diet  tersebut, apakah program diet tersebut cukup aman atau tidak untuk kesehatan Anda. 
Jika program diet tersebut aman untuk tubuh kita maka metabolisme yang terjadi juga akan baik atau dengan kata lain proses tubuh dalam membakar makanan yang dikonsumsi.
Seperti dilansir Indiatimes, Jumat (7/12), berikut ini beberapa tips asyik dan mudah untuk menurunkan berat badan yang bisa Anda lakukan dalam kehidupan sehari-hari:
Tertawa dapat menurunkan berat badan
1. Tertawa
Menurut penelitian tertawa riang sebanyak 100 kali setara dengan aktivitas berdayung selama 10 menit atau 15 menit bersepeda. Tertawa juga dapat mengurangi hormon stress.
2. Mandi air dingin
Mandi dapat meningkatkan metabolisme tubuh, mandi baik untuk sistem getah bening, mengaktifkan sistem kekebalan tubuh, dan lain-lain.
3. Makan Nanas
Nanas mengandung bromelan, yang membantu penyerapan nutrisi dan baik untuk sistem pencernaan. Selain itu, bromelan juga dapat membantu sel-sel pankreas dalam menghancurkan makanan.
4. Meminum Teh Hijau
Penelitian membuktikan bahwa catechin yang tergandung dalam teh dapat meningkatkan metabolisme dan dapat mengurangi indeks massa tubuh, selain itu teh hijau juga ampuh menurunkan kolesterol jahat.
5. Makan Pedas
Memakan cabai ternyata dapat meningkatkan metabolisme. Penelitian membuktikan bahwa capsaicin  yang dihasilkan oleh makanan pedas dapat mengoksidasi lapisan lemak dan membakar banyak kalori. Namun jangan terlalu banyak makan pedas ya, karena jika makan pedas berlebih akan berdampak negatif untuk lambung dan pencernaan Anda. Selamat mencoba!
Share this post
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

0 komentar

:) :-) :)) =)) :( :-( :(( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ :-$ (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer

 
© a-zlada
Designed by BlogThietKe Cooperated with Duy Pham
Released under Creative Commons 3.0 CC BY-NC 3.0
Posts RSSComments RSS
Back to top