Blogger templates

Senin, 14 Januari 2013

Kenapa Sikap Pacar Berubah


Penyebab sikap pacar yang berubah kadang membuat bingung, belum lagi kalau sikap pacar yang baik kemudian berubah menjadi cuek. Kenapa sikap pacar berubah? Sebagai orang yang paling dekat dengannya tentu kita harus peduli akan setiap masalah yang menimpa kekasih kita, baik itu cewek yang berubah maupun cowok yang menjadi acuh terhadap pasangannya.


Banyak sebab mengapa sikap pacar berubah menjadi cuek kepadamu, seperti yang sudah DiJava tulis kemarin, alasan kenapa pacar cuek bisa jadi karena dia lagi tidak mau diganggu atau mungkin ada penyebab lainnya.

Kenapa Sikap Pacar Berubah

Beberapa hal yang membuat pacar sepertinya berubah dari biasanya:

  1. Pacar memang sedang banyak masalah, jadi mungkin dia perlu waktu untuk menyendiri. Dalam kasus ini, jangan tambah beban pikirannya dengan sikapmu yang marah padanya. Beri waktu agar dia lebih tenang, setelah itu kamu bisa membantunya menyelesaikan masalah yang mungkin tidak bisa dihadapinya sendiri.
  2. Pacar sedang sibuk, jadi mungkin perhatiannya ke kamu agak berkurang. Kamu merasa dia berubah mungkin karena kurang memperhatikanmu, padahal sebenarnya dia sedang sibuk dengan pekerjaannya. Jika hal ini terjadi, beri dia kesempatan untuk menyelesaikan pekerjaannya yang mungkin perlu waktu. Jadilah orang yang mampu mengerti keadaan pasangan dan jangan egois.
  3. Pacar berubah karena kamulah penyebabnya. Kamu merasa pernah cuek padanya? Ninggalin dia? Atau menyinggung perasaannya? Coba ingat baik-baik, karena mungkin saja hal kecil yang tidak kamu sadari justru menjadi penyebab kenapa sikap pacar berubah. Selesaikan masalahnya baik-baik ya.
  4. Adanya orang kegita. Orang ketiga bukan berarti dai selingkuh lho, coba ingat apa kamu lirik kanan-kiri? Itu mungkin membuatnya cemburu, jadi kalau kamu dekat dengan orang lain, usahakan tetap menjaga sikap agar pacar tidak cemburu terhadap sikapmu.


Yang paling jelas, kalau ingin mengetahui mengapa sifat pacar berubah, lebih baik langsung saja tanya kepadanya. Namun jangan di iringi dengan emosi ya, karena kalau pertengkaran terjadi maka itu akan berakibat buruk. Semua masalah pasti dapat diselesaikan secara baik-baik kok.
Share this post
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

0 komentar

:) :-) :)) =)) :( :-( :(( :d :-d @-) :p :o :>) (o) [-( :-? (p) :-s (m) 8-) :-t :-b b-( :-# =p~ :-$ (b) (f) x-) (k) (h) (c) cheer

 
© a-zlada
Designed by BlogThietKe Cooperated with Duy Pham
Released under Creative Commons 3.0 CC BY-NC 3.0
Posts RSSComments RSS
Back to top