Rambut
bagi kaum perempuan merupakan mahkota. Untuk sebagian besar perempuan
di Indonesia rambut yang tebal, lurus, dan panjang merupakan sebuah
kewajiban agar terlihat cantik. Memang tidak semua perempuan akan
mengamininya, akan tetapi hampir sebagian besar perempuan di Indonesia,
bahkan di dunia mendambakan rambut yang berkilau,
sehat, tebal, lurus, dan panjang. Hal ini bisa terjadi karena kaum
perempuan sangat mempedulikan penampilan diri. Memang ada juga dari kaum
pria yang memperhatikan penampilan mereka, sehingga mereka juga merawat
dan memperhatikan secara khusus dibandingkan pria yang agak cuek dengan
penampilannya.
Karena wanita sangat mendambakan rambut
yang indah maka jika terjadi sesuatu terhadap rambutnya, mereka pun akan
segera panik seperti rambut bercabang
dan terutama lagi jika rambut rontok yang melanda. Mereka pun pasti
akan menggunakan berbagai cara supaya rambut mereka bisa kembali seperti
sedia kala. Harus dimengerti bahwa rambut manusia berkisar antara
100.000 helai dan tumbuh sekitar 1 inchi (2,5cm) tiap bulannya. Pada
saat seorang wanita menginjak usia 50 tahun ke atas maka resiko
terjadinya kerontokkan rambut semakin besar. Kira-kira sekitar 25% akan
mengalami rambut rontok dengan berbagai macam sebab.
Penyebab terjadinya rambut rontok pada
wanita bisa dikategorikan 12 macam. Diantaranya diet, yang sangat ketat,
menopause, terlalu sering keramas, perawatan yang tidak benar, stress,
faktor keturunan, akibat dari obat kemoterapi (kanker) dan diabetes.
Faktor-faktor tersebutlah yang menjadi penyebab terjadinya kerontokkan
rambut. Memang masih ada faktor lain yang masih bisa mengakibatkan
kerontokkan rambut, tapi faktor-faktor di ataslah yang sering dijumpai
yang menjadi penyebab kerontokkan rambut. Faktor-faktor tersebut pun
juga tidak hanya menimpa kaum perempuan saja, tetapi juga bisa menimpa
para kaum pria jika mereka tidak memperhatikan kesehatan rambut mereka.
Bagi para kaum perempuan kerontokkan
rambut tidak akan menjadi tanda kiamat terhadap penampilan anda. Disini
anda akan mendapatkan tips-tips bagaimana mencegah kerontokkan rambut
anda. Berikut tips-tipsnya:
- Menyisir Rambut, hal ini memang sepele dan sering anda lakukan setiap habis mandi dan berpergian. Akan tetapi fungsi dari menyisir rambut ini tidak hanya sebagai merapikan dan gaya rambut tetapi juga mengaktifasi sel-sel kulit kepala sehingga suplai darah pun menjadi lancar dan rambut anda menjadi lebih sehat. Untuk hasil yang lebih baik, gunakan sisir yang berspasi lebar dan berbulu halus.
- Penggunaan shampoo yang tepat, kesalahan dalam pemilihan shampoo pun juga bisa menyebabkan rambut rontok. Inilah yang sering menjadi penyebab rontoknya rambut pada umumnya. Tidak semua shampoo mahal tepat buat kulit anda. Apalagi kulit kepala perempuan lebih sensitif dibandingkan pria. Oleh karena itu anda harus terlebih dahulu mengenali kulit kepala anda. Jika anda sudah menggunakan satu merek shampoo dan hasilnya rambut anda tidak rontok dan tidak kering, itu berarti shampoo tersebut memang sesuai dengan kulit kepala anda. Sehingga tidak usah untuk mengonta-ganti shampoo agar terlihat mengikuti mode, yang terpenting adalah cocok apa tidaknya shampoo tersebut dengan rambut anda.
- Jangan sering keramas, sering keramas pun juga bisa menyebabkan rontoknya rambut. Banyak orang beropini bahwa sering keramas dapat membuat rambut anda cepat sehat. Anggapan atau opini tersebut keliru, justru dengan sering keramas akan membuat rambut anda kering dan rapuh. Oleh karena itu keramaslah minimal 2 kali seminggu. Dan maksimal 4-5 kali seminggu, jangan tiap hari keramas.
- Jaga kecukupan protein rambut, hal ini sangat penting karena rambut tersusun atas unsur protein keratin. Protein di dalam rambut sangat penting karena berhubungan dengan cepat dan tidaknya pertumbuhan rambut dan juga kelebatan rambut. Makanan yang bisa menambah protein misalnya, kacang-kacangan, ikan, daging, telur dan susu.
0 komentar